Geger Penemuan Mayat Tergantung Di Tanjung Sengkuang

oleh -1,326 views
Foto aparat kepolisian dan unit inafis saat mengevaluasi mayat di tanjung Sengkuang.

Informasijurnalis, Batam – aparat kepolisian polsek batu ampar bersama unit inafis dan babinsa melakukan evakuasi penemuan Mayat di tanjung sengkuang RT 04/ RW 08. Kelurahan tanjung sengkuang kecamatan batu ampar kota batam provinsi kepulauan riau (Kepri) Rabu (7/4/2021)

Dalam evakuasi mayat yang di lakukan oleh pihak kepolisian dan unit inafis baik maupun babinsa setempat tersebut bahwa, mayat tersebut berjenis kelamin laki – laki ia di temukan dalam keadaan tergantung di pohon kayu di kawasan tanjung sengkuang dalam.

Dimana mayat tersebut saat di evakuasi terlihat ia menggunakan jaket berwarna hijau lumut dan celana berwarna crem dengan ciri-ciri kurus tinggi. sehingga dengan kejadian tersebut membuat warga masyarakat tanjung sengkuang geger.

Kapolsek kawasan batu ampar AKP Salahuddin, mengatakan pada penemuan mayat tersebut sebelumnya ia di telpon oleh babinsa kawasan tanjung sengkuang, setelah itu pihaknya datang ke TKP setelah ia nyampe di TKP lalu ia langsung menghubungi unit inafis.

“Pertama sebelum kami datang ke TKP bahwa saya di telpon oleh babinsa tanjung sengkuang, setelah itu kami datang ke TKP, setelah kami nyampe saya langsung telpon unit inafis,” Ucap kapolsek batu ampar saat di konfirmasi melalu telpon selulernya.

Dia mengatakan pada penemuan mayat tersebut bahwa pihaknya belum ada menemukan tanda – tanda kekerasan di tubuh mayat tersebut.

“Nah itu dia, Untuk sejauh ini kami belum menemukan tanda- tanda kekerasan dan saya belum moitor untuk tanda – tanda kekerasannya, hanya saja kami masih menunggu laporan dari RS Bhayangkara, dan kami belum dikabari juga dari babinsa di lapangan, soalnya habis dari TKP mayatnya langsung dibawa ke sana,” katanya (*)

Rosjihan Halid.